FEB 25, 2015@16:35 WIB | 1,635 Views
Samsung benar-benar sedang gencar memajukan bisnis semi konduktornya. Inovasinya di bidang pengembangan chipset perangkat mobile, baik smartphone dan tablet bisa dikatakan melebihi pesaing-pesaingnya. Setelah mempersenjatai Galaxy S6 dengan prosesor 14nm, Exynos 7420, Samsung disebut akan memproduksi lagi teknologi chippset baru berukuran 5nm.
Kinam Kim selaku Presiden divisi bisnis Semi Konduktor Samsung dalam konferensi International Solid-State Circuits Conference?ISSCC?baru-baru ini mengisaratkan hal tersebut. TIdak ada kesulitan yang fundamental daripada 5nm, sebutnya seperti dikutip dari phonearena.
Kelihatannya, dengan pernyataan tersebut, Samsung menyiratkan bahwa mereka sedang bekerja untuk menciptakan prosesor 5nm akhir-akhir ini. Apabila benar Samsung menemukan cara untuk memperkecil ukuran prosesor hingga ke tingkat itu, maka di tahun-tahun yang akan datang umat manusia akan melihat sebuah teknologi yang sangat cepat, efisien dan efektif di dalam sebuah perangkat mobile. Sebelumnya, Intel pun berlomba untuk menciptakan prosesor berukuran 10nm dan 7nm. Lompatan teknologi ini pun dijanjikan akan hadir setidaknya pada tahun 2016-2018. Untuk saat ini mari kita nikmati kelebihan yang ditawarkan prosesor 14nm terlebih dahulu.[Lalu/timBX]