MAR 16, 2015@10:53 WIB | 1,755 Views
BlackBerry, Samsung, dan IBM bergabung dalam satu proyek bernama SecuTABLET. Berbasis perangkat Samsung Galaxy Tab S 10.5, tablet ini menghadirkan layanan komunikasi berkeamanan tingkat tinggi dari SecuSMART, perusahaan yang telah diakuisisi oleh BlackBerry tahun kemarin.
SecuTABLET tidak akan hadir untuk konsumen secara umumnya, melainkan tersedia untuk pasar badan negara nasional maupun internasional dan perusahaan-perusahaan. Walau diperuntukkan bagi pasar pemerintahan dan sektor bisnis, tablet ini tetap dapat digunakan untuk mengakses jejaring sosial dan layanan berkirim pesan seperti Facebook, WhatsApp, Twitter, dan masih banyak lainnya.
SecuTABLET dilengkapi dengan fitur keamanan termasuk filter aplikasi yang dikembangkan oleh IBM. Fitur keamanan ini akan bekerja dengan maksimal dan tetap akan melindungi data pengguna yang terdapat di dalam tablet walaupun di tablet tersebut terinstal malware yang dapat menyedot data pribadi penggunanya. Canggih bukan?[Leo/TimBX]