MENU
icon label
image label
blacklogo

Sony Luncurkan Walkman NW-S750 Series

NOV 30, -0001@00:00 WIB | 800 Views

Kita semua pasti tidak asing dengan merk Sony, ya perusahaan asal Jepang ini kembali meluncurkan produk Sony Walkman portabel playernya yaitu Sony Walkman NW S750. Selain itu Sony memiliki tiga model untuk tipe NW selain tipe Sony Walkman NW-S750 ada Sony Walkman NW-S756, NW-S755 dan NW-S754.

Kemampuan kapasitas produk Sony Walkman ini mampu menyimpan data masing-masing 32GB, 16GB dan 8GB. Bukan hanya itu nantinya Sony meluncurkan secara bertahap tipe Sony Walkman NW-S755K dan NW-S754K yang dilengkapi fitur docking station dan speaker termasuk konfiguasi yang mudah dan luas sebagai portabel player.

Untuk Sony Walkman NW-S750 series ini memiliki fitur DSEE (Digital Sound Enhancement Engine) fungsinya untuk meningkatkan kualitas suara yang dikeluarkan, termasuk fitur Clear Bass, Clear Stereo, headphone, noise canceling dan radio FM. Adapun layar disediakan 2 inci TFT dengan resolusi 240 x 320 pixel (QCGA), selain fitur meningkatkan kualitas suara, Sony Walkman ini dapat memutar musik yang berformat MP3, WMA, ATRAC, ATRAC Advanced Lossless, ACC termasuk menjalankan video yang berformat MPEG 4, H264/AVC dan WMV.

Kemampuan bateraipun tidak diragukan lagi untuk memutar musik mampu bertahan hingga 50 jam nonstop jika video hingga 10 jam, rencananya untuk tipe Sony Walkman NW-S76 akan luncur di Jepang 9 Oktober dengan bandrol seharga $ 235. [min/timBX]

Tags :

#
Sony
#
Walkman
#
NW-S750 Series
X