OCT 10, 2015@16:00 WIB | 1,007 Views
SwiftKey sedang mencoba untuk membuat lompatan dalam memprediksi input teks di aplikasi keyboard virtual mereka. Swiftkey mulai berfikir untuk menggunakan jaringan saraf ke dalam aplikasi keyboard mereka. Aplikasi ini disebut SwiftKey Neural Alpha, diklaim sebagai keyboard yang memiliki saraf pertama.
Idenya dasarnya adalah, dengan menggunakan otak digital Swiftkey dapat lebih memahami konteks tulisan yang sedang dibuat penggunanya. Teknologi ini sedikit mirip seperti Google yang menggunakan jaringan saraf untuk memahami konteks bahasa lisan dalam Google Now. Dengan begini SwiftKey siap membuat prediksi yang lebih baik daripada keyboard lainnya, dan pada akhirnya nanti berharap untuk dapat dapat memprediksi seluruh tulisan Anda.
Bagaimana SwiftKey membangun jaringan saraf pada aplikasi keyboard virtual mereka? Swiftkey menjawab, hal tersebut bisa terjadi dengan menerapkan mesin yang mampu mempelajari data-data yang pernah diinput menggunakan keyboard SwiftKey.
SwiftKey mengatakan bahwa ini adalah pertama kalinya teknologi linguistik seperti ini telah direkayasa secara khusus untuk beroperasi secara lokal pada Keyboard smartphone. Untuk saat ini, SwiftKey Neural Alpha baru tersedia di Android. Belum ada konfirmasi, apakah keyboard bersaraf ini akan datang ke platform iOS. [Lalu/timBX]