MENU
icon label
image label
blacklogo

Trend Micro Gandeng Asus Perkuat Pengamanan Perangkat Mobile

JAN 11, 2015@08:00 WIB | 1,185 Views

Ancaman keamanan mobile kini semakin marak terjadi seiring meningkatnya popularitas penggunaan smartphone. Di tengah kian berkembangnya tren mobilitas di dunia, kehadiran malware Android semakin merajalela pula. Hal ini ditandai dengan meningkatnya kemunculan malware-malware baru yang berbahaya setiap tahunnya.
 
Trend Micro Incorporated, pemimpin global di bidang software dan solusi keamanan terkemuka yang berkomitmen dalam menghadirkan keamanan mobile terbaik bagi konsumen, hari ini mengumumkan terjalinnya kerjasama dengan ASUS mengenai akan disematkannya aplikasi Dr. Safety app dari Trend Micro secara preload di smartphone terbaru besutan ASUS, yakni ASUS ZenFone 2 guna menghadirkan perlindungan menyeluruh kepada seluruh konsumen dari resiko keamanan privasi, ancaman penipuan, phishing, kehilangan perangkat, serta kemungkinan terjadinya kontak yang tidak diinginkan. Selain itu, Dr. Safety yang disematkan di perangkat ASUS™ ZenFone 2 juga akan menawarkan sebuah fitur unik yang akan memberikan rekomendasi kepada pengguna mengenai keamanan permainan mobile yang mereka akses.
 
Tak hanya itu saja, Dr. Safety juga telah dilengkapi dengan teknologi keamanan mobile yang telah tersertifikasi dan mendapatkan pengakuan dari AV-TEST. Hasil pengujian AV-TEST per November 2014  menunjukkan bahwa teknologi keamanan mobile yang diusung Trend Micro berhasil mencetak kegemilangan berkat kemampuannya mendeteksi 100% dari keseluruhan aplikasi berbahaya yang diajukan dalam pengujian dalam kurun waktu 4 minggu pengujian.
 
Serangkaian penawaran terbaik yang disuguhkan oleh Dr. Safety, seperti perlindungan keamanan mobile yang menyeluruh, pengalaman terbaik dalam bermain game, serta rekomendasi game-game yang telah teruji keamanannya, menjadi jaminan bagi pengguna ASUS ZenFone 2 untuk dapat menikmati pengalaman keamanan mobile yang sempurna, aman, penuh kemudahan, serta menyenangkan dengan dukungan proteksi yang berlapis-lapis.
 
“Dewasa ini ancaman mobile meningkat pesat di seluruh dunia dan diprediksi pada tahun 2015, sebanyak 8 juta malware Android akan menjangkiti,” ungkap Eva Chen, CEO Trend Micro. “Sebagai pemimpin global di bidang keamanan, Trend Micro berkomitmen untuk selalu menghadirkan perlindungan keamanan mobile terbaik dan menyeluruh bagi konsumen. Kerja sama yang terjalin dengan perusahaan teknologi terkemuka, ASUS, tidak saja menjadi kabar gembira bagi kedua perusahaan, namun kerja sama ini menjadi tonggak penting dimana keamanan online bagi para pengguna smartphone telah menjadi pertimbangan utama bagi produsen dalam menciptakan produk-produk mereka dan membawanya ke tingkat yang lebih tinggi melalui optimalisasi pengintegrasian hardware-software. Selanjutnya, kami berharap akan semakin banyak vendor perangkat mobile yang mengikuti upaya yang kami lakukan dalam rangka menghadapi tantangan keamanan mobile. Kami berharap pula bahwa di masa mendatang akan semakin banyak jalinan kerja sama yang dapat terwujud antara Trend Micro dengan seluruh pemimpin industri di dunia, terutama dalam hal peningkatan keamanan mobile.” [leo/timBX]
 

Tags :

#
Asus
#
Antivius Trendmicro
#
Malware
#
Malware Android
#
Aplikasi Dr. Safety App
#
Trend Micro
#
ASUS ZenFone 2
#
ASUS ZenFone
X